Ujian Nasional tingkat SMA tahun 2013/2014 dari tanggal 14-16 April 2014 diikuti oleh 305 peserta siswa/i SMAK Anda Luri. Mereka terbagi dalam program bahasa 21 orang, IPA 102 orang, IPS 182 orang.
Jadwal ujian pada hari pertama adalah mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk seluruh program dan Sastra Indonesia untuk program Bahasa, Geografi untuk program IPS. Hari kedua matematika untuk seluruh program dan Antropologi untuk Program Bahasa, Kimia untuk Program IPA, Sosiologi untuk Program IPS. Hari ketiga Bahasa inggris untuk seluruh program dan Bahasa Jerman untuk Program Bahasa, Fisika untuk IPA dan Ekonomi untuk IPS.
Pelaksanaan Ujian Nasional di hari pertama sampai hari terakhir dapat diikuti oleh seluruh peserta UN dan berjalan cukup lancar. Namun ada kendala teknis yang sangat menggangggu konsentrasi siswa pada hari pertama di ruangan 7, khusus untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia karena lembaran soal dan lembar jawaban siswa telah dipisahkan terlebih dahulu oleh pihak pengawas ruangan tersebut. Hal ini menyebabkan lembaran jawaban siswa dan lembaran soal sudah diacak susunannya. Kejadian ini baru diketahui oleh panitia UN SMAK Anda Luri pada hari ketiga ketika Kepala Sekolah mendapat informasi dari salah satu siswa peserta UN pada ruangan tersebut. Atas kejadian ini peserta UN pada ruangan 7 yang berjumlah 11 orang dari program IPA terpaksa harus mengikuti ujian susulan pada tanggal 22 April 2014 bersama satu orang peserta dari SMA Muhammdyah Waingapu. Pengawasan ujian susulan ditangani oleh para pengawas dari SMA PGRI Waingapu, Dinas PPO Sumba Timur bersama tim pemantau UN dari STIE Waingapu dan anggota polres Sumba Timur.
Ujian Nasional pada tahun ajaran 2013/2014 telah selesai. Apa yang dialami olehl para siswa kelas XII SMAK Anda Luri di ruangan 7 hendaknya menjadi pembelajaran yang sangat berarti bagi guru pengawas, sekolah penyelenggara dan dinas PPO agar kejadian ini tidak terulang lagi pada masa yang akan datang. Harapannya, Kemdikbud juga dapat mensosialisasikan petunjuk teknis pelaksanaan UN lewat media cetak maupun media elektronik. Para siswa kelas XII tinggal menunggu pengumuman hasil UN pada tanggal 20 Mei 2014. Mudah-mudahan keberhasilan bisa diraih oleh para siswa kelas XII karena ketekunan dan kerja keras para siswa serta dukungan dari guru dan orang tua murid dalam mempersiapkan para peserta didik untuk mengikuti Ujian Nasional. Semoga!