Untuk pertama kalinya kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di SMAK Anda Luri pada Tahun Pelajaran baru 2020/2021 dilaksanakan dengan sisitem on line. Pendaftaran ini berlangsung pada tanggal 9 Juni-9 Juli 2020. Sesudah calon peserta didik baru melakukan pendaftaran online dan registrasi, mereka akan mengikuti tes kemampuan akademik di SMAK Anda Luri pada tanggal 10 dan 11 Juli 2020. Tes kemampuan akademik yang terdiri atas tiga mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Matematika ini dilaksanakan secara off line.
Sebelumnya sudah direncanakan agar penerimaan calon peserta didik baru dilaksanakan dengan sistem off line. Jumlah peserta didik baru yang akan diterima sebanyak 232 orang untuk 7 rombongan belajar. Tetapi karena adanya wabah virus Corona yang melanda seluruh dunia termasuk negara kita, maka pendaftaran calon peserta didik baru di SMAK Anda Luri dilaksanakan secara on line. Untuk itu calon peserta didik baru harus memiliki alamat E-mail melalui akun gmail. Melalui akun ini peserta didik baru dapat mengisi formulir on line yang berisi data identitas diri dan orang tua/wali siswa. Selain itu juga peserta didik baru dapat melengkapi data pekerjaan dan penghasilan orangtua, termasuk kemampuan untuk membayar iuran sekolah per bulan. Dari data itulah panitia PPDB menetapkan jumlah pembayaran iuran sekolah per semester bagi setiap calon peserta didik baru SMAK Anda Luri.
Setelah pendaftaran on line berakhir, para calon siswa baru mencetak rekening untuk pembayaran iuran sekolah di Bank NTT. SMAK Anda Luri dan Bank Pembangunan Daerah (BPD) NTT telah menandatangani MoU di bidang keuangan. Seluruh transaksi keuangan untuk registrasi dan herregistrasi siswa serta gaji guru, pegawai dan karyawan swasta SMAK Anda Luri dilakukan melalui Bank NTT. Siswa baru yang telah melakukan registrasi berjumlah 188 orang. Mereka terbagi dalam tiga program studi yakni program Ilmu Bahasa dan Budaya (IBB), Program Matematika dan Ilmu Alam (MIA) dan Program Ilmu-Ilmu Sosial (IIS). Program IBB terdiri atas satu rombel dengan jumlah 24 orang. Program MIA terdiri atas 87 orang yang terbagi dalam tiga rombel. Program IIS memiliki 77 orang yang terbagi dalam tiga rombel. Keluarga besar SMAK Anda Luri mengucapkan selamat datang kepada calon peserta didik baru untuk menimba ilmu di SMAK Anda Luri.