Dalam rangka memenuhi kebutuhan persediaan darah untuk pelayanan kesehatan bagi para pasien yang sangat membutuhkan pada rumah sakit yang ada di kota Waingapu, maka Palang Merah Indonesia Kabupaten Sumba Timur melaksanakan kegiatan bakti sosial donor darah di Sekolah/ Akademi/ Universitas. Kegiatan ini dilayani oleh petugas donor darah dari pihak Rumah Sakit Umum Daerah Umbu Rara Meha Waingapu. Demikian cuplikan isi surat yang disampaikan oleh pemerintah daerah kabupaten Sumba Timur kepada para kepala SMA Swasta dan Negeri, pimpinan Akedemi dan Universitas yang berada di Kota Waingapu, Sumba Timur, NTT.
Menindaklanjuti permintaan pemerintah daerah Kabupaten Sumba Timur, maka SMAK Anda Luri melakukan pendataan siswa yang telah memenuhi syarat ingin mendonorkan darahnya. Dari hasil pendataan itu terdapat 54 siswa yang bersedia dan layak. Kegiatan tersebut berlangsung di aula SMAK Anda Luri pada hari Jumad, tanggal 14 Oktober 2016. Sesuai permintaan dan jadwal yang disampaikan oleh Pemda Sumba Timur, kegiatan donor darah akan berlangsung pada hari Selasa, 23 September 2016. Namun permintaan tersebut baru dapat dipenuhi pada tanggal 14 Oktober 2016 oleh karena tanggal 23 September 2016 bertepatan dengan persiapan pelaksanaan ujian tengah semester (UTS). Kegiatan donor darah yang berlangsung di SMAK Anda Luri berjalan dengan baik, aman dan lancar. Semoga sumbangan darah dari para siswa SMAK Anda Luri dapat mengatasi kesulitan darah di rumah sakit Sumba Timur.