Anggapan bahwa perempuan adalah kaum lemah dan tak berdaya. Konsep perempuan dianggap lemah dan bergantung pada laki-laki sudah tidak berlaku pada zaman sekarang. Sebab banyak aktifitas laki-laki sudah diambil alih kaum perempuan.
Pola pikir demikian tentu saja tidak berlaku bagi Maurel, panggilan untuk Maurelia Elisabeth Ebang. Maurel bergabung di Institut Karate-Do Indonesia (Inkai) merupakan perguruan karate terbesar di Indonesia.

Beberapa prestasi berhasil ditorehkan Maurel pada cabang olahraga karate. Juara 1 kata perorangan putri, juara 2 Kumite perorangan putri dan juara 3 kata beregu pada kejuaraan Inkai yang berlangsung di Ende tahun 2022.
juara 3 kata perorangan putri dan juara 2 kata beregu putri diraih pada Pekan Olahraga Propinsi NTT.
Dan juara 1 kata perorangan putri pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) ke-VI thn 2023 di Kupang.
Untuk mencapai prestasi yang diinginkan Maurel, ia senantiasa berusaha dan bekerja keras dalam berlatih.
Saya sudah mengenal cabang olahraga karate sejak kecil. Karena ayah saya merupakan salah seorang pelatih karate. Melalui olah raga ini saya ditempa untuk hidup disiplin dan bertanggung jawab. Dan juga saya mau berprestasi pada cabang olah raga karate, demikian ungkapan hati Maurel.

Meskipun Maurel menorehkan beberapa prestasi, namun ada tantangan yang dialami, yakni persaingan antar atlit semakin ketat dan kurangnya alat penunjang dalam latihan.
Dari tantangan yang dialami, Maurel selalu memotivasi dirinya dengan kata-kata motivasi: tetap semangat dengan hasil apapun yang diperoleh, pantang menyerah dan terus belajar dan berlatih.
Saat ini Maurel duduk di kelas X- MIPA C SMAK Anda Luri pada tahun ajaran 2022/2023. Setelah tamat SMA, Maurel bercita-cita masuk Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad).
Maurel, lahir di Ende,10 Oktober 2007, anak pertama dari Yohanes Sinu yang berprofesi sebagai anggota TNI di Kabupaten Sumba Timur.
Maurel memiliki motto: belajar, berusaha dan berdoa.
Proficiat Maurel atas prestasi yang dicapai pada cabang olah raga karate. (AP)