Literasi Fondasi Penting Bagi Siswa

Kemarin siang pada jam terakhir saya coba memberikan kesempatan anak-anak kelas X untuk menulis. Setelah memberikan tema tentang motivasi belajar, mereka mulai menulis. Saya memilih untuk duduk sambil melihat uraian materi di buku paket. Setelah selesai menulis, akhirnya bel pulang sekolah berbunyi dan waktunya untuk pulang. Keesokan harinya sambil menunggu jam mengajar saya sempatkan untuk membaca hasil tulisan mereka dan hasilnya sangat mengejutkan, hampir setengah kelas yang menulis kalimat dengan tidak tepat, ada kata-kata yang mereka selingi dengan huruf kapital. Pembelajaran online sangat memberi dampak negatif bagi para siswa, meskipun mereka dipermudah dengan internet untuk mengerjakan tugas-tugas dari sekolah. Literasi memegang peranan yang sangat vital bagi kemampuan para siswa untuk meningkatkan pemahaman dan aplikasi dari materi pembelajaran. Setelah pandemi corona berganti status menjadi endemi, kita sedikit lega karena peluang pembelajaran tatap muka lebih banyak ketimbang tahun pelajaran sebelumnya, namun tantangan untuk kita adalah mengajak mereka untuk kembali konsentrasi pada pembelajaran tatap muka. Hemat saya, terapi literasi merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan konsentrasi siswa dalam kegiatan pembelajaran. (dani djawa)

Salam seruput dari pondok inspirasi….

2 Replies to “Literasi Fondasi Penting Bagi Siswa”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *